Kamad MTs. Negeri 1 Maros Serahkan Hadiah kepada Peserta Didik Juara Lomba Baca Puisi Virtual

    Kamad MTs. Negeri 1 Maros Serahkan Hadiah kepada Peserta Didik Juara Lomba Baca Puisi Virtual
    Kamad MTs. Negeri 1 Maros Serahkan Hadiah kepada Peserta Didik Juara Lomba Baca Puisi Virtual

    MAROS - Kepala MTs. Negeri 1 Maros menyerahkan hadiah kepada tiga orang peserta didik di sela-sela Upacara Bendera di MTs. Negeri 1 Maros. Senin, (22/11/2021).

    Pemberian hadiah tersebut merupakan hadiah lomba puisi secara daring yang diselenggarakan oleh Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTs. Negeri 1 Maros.

    Kepala MTs. Negeri 1 Maros, Muhammad Ma’lum pada amanatnya menyampaikan apresiasi setinggi-tinggi atas pencapaian peserta didik atas raihan prestasi dalam mengembangkan minat dan bakat

    “Selamat kepada ketiga peserta didik yang berhasil meraih juara, semoga ke depan lebih ditingkatkan lagi, ” ucapnya.

    Ketua OSIM MTs. Negeri 1 Maros, Fathimah Majid menjelaskan bahwa lomba puisi dalam hal menyemarakkan HUT RI Ke-76 tersebut diselenggarakan secara Daring (Online).

    “Peserta mengirim video pembacaan puisi ke panitia, puisi yang dibacakan tentu bertema perjuangan, ” tuturnya.

    Memang benar. Kata Fathimah baru kali ini diserahkan hadiahnya sebab menunggu momen agar bisa diserahkan. Nah baru hari ini momennya tepat jadi baru diserahkan.

    Diketahui, Juara I lomba baca puisi virtual yakni Ulfiah, juara II Husnul, dan Juara III Musdalifa.

    Reporter : Indra,    Editor : Ulya Sunani    (***)

    MAROS SULSEL
    Jamaluddin, M.M.

    Jamaluddin, M.M.

    Artikel Sebelumnya

    Kasi Penmad Pantau Persiapan AKGTK di MTsN...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Stafsus Menag dan Kakanwil, Kakankemenag...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Pembukaan Kemah Bakti dan Sosialisasi Krida Saka Dirgantara
    Antusias warga kel. maricaya sambut giat Minggu Kasih Polda Sulsel 
    Pangdivif 3 Kostrad Kunjungi Polda Sulsel, Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri
    KAHMI Sulsel Bakal Gelar Serial FGD, Cari Solusi Komprehensif Atasi Banjir dan Longsor
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali

    Tags